Kodam Jaya, Tigaraksa, Desak-news – Salah satu upaya Pimpinan Komando Atas dalam rangka memelihara, meningkatkan kemampuan dan ketrampilan dalam menembak bagi setiap prajuritnya, Komando Distrik Militer 0510/Tigaraksa melaksanakan Latihan Tempur dan Bakti (Latbak Jatri) TW-III TA.2023 di Lapangan Tembak Denarhanud 003/ARK, Ds.Sukanagara Kec.Cikupa Kab.Tangerang, Senin (25/09/2023).
Kegiatan ini merupakan Program rutin yang diselenggarakan oleh Kodim 0510/Tigaraksa di setiap triwulan dalam setahun, guna mengasah kemampuan Prajurit dalam hal menembak.
https://www.youtube.com/watch?v=I98vgRz2sTE
Latihan yang dilaksanakan dengan penuh semangat dan dedikasi ini melibatkan 215 personel militer dari Bintara dan Tamtama jajaran Koramil 01/Tln sampai 14/ Pngn Kodim 0510/Tigaraksa.
Komandan Kodim 0510/Tigaraksa, Letkol Arh Syarief SB mengungkapkan, latihan ini adalah wujud komitmen kami dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara. Kami akan terus bekerja keras untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme personel kami.
“Semangat dan dedikasi para prajurit dalam menjalankan tugas mereka semakin memperkuat keyakinan bahwa TNI akan selalu siap menghadapi berbagai tantangan yang mungkin timbul.” tegasnya.
“Karena itu, kemampuan menembak merupakan salah satu modal dasar bagi setiap Prajurit yang harus di kuasai dan dipelihara secara terus menerus serta kontinyu sehingga dibutuhkan latihan yang terarah dan terencana”.”pungkas Dandim.
Selama Latbak Jatri digunakan 31 pucuk M 16 A1 dan 37 Magazen berikut munisi yang digunakan sebanyak 2.795 butir (Mu Kal 5.56 mm – Mu – 4 tj) yang akan digunakan personil saat latihan menembak tersebut.
Sedangkan materi menembak, dengan jarak 100 meter, Lesan L1, 3 Butir koreksi dan10 butir penilaian sikap tiarap tidak tersandar.
Dalam latihan itu, dihadiri oleh Pimpinan Umum Latihan Letkol Arh Syarief S.B, S.H, M.IP Dandim 0510/Tigaraksa, Ketua Tim Wasev Mayor Arh Didik Wahyudi, Danlat Mayor Inf Jauhari, Wadanlat Mayor Inf Hendrik Sudrajat dan Kordinator materi Kapten Cku Arman Jitu Sinaga.
https://www.youtube.com/watch?v=dh8p0tM36ic
Selain itu juga diikuti Staff Latihan seperti, Sipamops Lat Peltu Nur Jaman, Siminlog Lat Sertu Kasim, Simalat Peltu Surya Robert Sembiring, Pemeriksaan Senjata Tim Denpal Tangerang Serda dan Rahman Supriyanto, Serda Doni Retwanto, Pengatur piringan Pam Serda Lukman (Provost), Pelayan Munisi Serda Supratman dan Koptu Sulardi, Pimbak Serka M. Taufik, Rik Awal Serka Edi Kusumantoro, Rik Akhir Pelda Darwanto, Wastak Serka Adin S, Wasjur Pelda Mad. Hasan, Tim Penilai Serka Yoga Vendi dan Sertu Hajru, Tim Medis RSDM berikut Ambulance.
(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)