REBES,Desak-News.Com. Untuk menekan angka kecelakaan Satlantas Polres Brebes Polda Jateng giat operasi keselamatan lalulintas 2024 di simpang tiga jalan lingkar Pagojengan Bumiayu terbentang spanduk sebagai sosialisasi di lokasi tersebut.Kamis ( 7/3-2024 )
Operasi keselamatan lalulintas yang saat ini berlangsung, merupakan kegiatan untuk menciptakan masyarakat yang tertib berlalulintas di wilayah hukum Polres Brebes.
Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq SIK melalui Kasat Lantas AKP Rahandy Gusti Pradana SIK.MM. mengatakan, operasi keselamatan lalulintas 2024 menjelang bulan suci Ramadhan untuk menekan Banyaknya korban jiwa dan kerugian materi akibat kecelakaan lalu lintas di jalan raya, hal tersebut menjadi perhatian tersendiri bagi Polda Jateng.
Mengingat mayoritas kecelakaan terjadi akibat kesalahan manusia (human error) sebab para pengendara kurang kesadaran terhadap aturan keselamatan berkendara di jalan raya.
” Untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas dilakukan giat sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar disiplin berkendara di jalan raya serta peduli terhadap keselamatan di jalan raya baik untuk pribadi maupun orang lain.” Ungkapnya.
Untuk mencapai tujuan operasi keselamatan lalulintas 2024, Satlantas Polres Brebes menggelar berbagai pembinaan dan penyuluhan ( Binluh ) untuk meningkatkan pengetahuan dan disiplin masyarakat dalam berlalulintas pada pengguna kendaraan pribadi hingga komunitas ojek, lingkungan perusahaan serta lingkungan pendidikan.
” Upaya mengingatkan kepada masyarakat dilakukan Binluh kepada lapisan masyarakat baik Tomas,Toga, Mahasiswa, Pesantren dan pelajar.” Tuturnya.
Untuk menekan terjadinya laka lantas Satlantas polres Brebes mengandeng mitra media elektronik.
” Operasi kesehatan lalulintas saat ini dilaksanakan dengan harapan masyarakat menjadi lebih peduli tentang disiplin berlalulintas di jalan raya.” Tandasnya. ( Irfan )